Jeshita's personal journal of motherhood, fun-learning with the kid, homeschooling, muslim personal development, recipes, and other things she loves.

Kamis, 28 Januari 2016

Sesi Kedua Kelas Bayi Bermain 2016: Mengupas Telur Dan Tema Transportasi

sesi-2-kelas-bayi-bermain-2016-motorik-halus-stimulasi-kognitif

Apa saja yang kami pelajari dari sesi kedua kemarin?


Sebenarnya dalam pertemuan kemarin ada tiga macam permainan utama. Namun, kami hanya mengikuti dua permainan utama terakhir karena terlambat sampai di tempat. Saat kami sampai, popok Si Teteh perlu diganti terlebih dahulu. Terdengar sesi permainan pertama dari atas. Nampaknya teman-teman sekelas sedang bermain belanja-belanjaan. Ah, sayang sekali kami tidak dapat ikut serta.

Dari sesi kemarin, kami bermain mengupas telur dan pengenalan beberapa alat transportasi. Ternyata permainan-permainan sederhana ini memiliki banyak manfaatnya lho. Silakan dibaca selengkapnya untuk mengetahui manfaat-manfaat tersebut dan keasyikan kami di hari Sabtu kemarin.

Kamis, 21 Januari 2016

Kembali Bersama Rumah Dandelion: Skrining Perkembangan Usia 18-24 Bulan


Asik, Kelas Bayi Bermain periode Januari/Maret 2016 telah dimulai. Apa saja yang dilakukan saat skrining perkembangan di pertemuan pertama kemarin?


Sebelum membahas lebih jauh mengenai kegiatan kami Sabtu kemarin, saya ingin sedikit berbagi mengenai keseluruhan pengalaman kami bersama Rumah Dandelion periode Oktober/Desember 2015. Kami merasa setiap sesi yang dilakukan di Kelas Bayi Bermain merupakan kegiatan yang sangat berharga.

Selain menjadi rutinitas yang dikhususkan untuk bermain bersama Si Teteh dan teman-teman sekelasnya, setiap pertemuan dengan Rumah Dandelion memberikan inspirasi dan motivasi untuk kami bermain dengan Si Teteh di rumah. Kami sebagai orangtua jadi lebih memperhatikan perkembangan Si Teteh dan ia pun lebih luwes dalam berinteraksi dengan teman sebayanya berkat Rumah Dandelion.

Oleh karena itu, kami memutuskan untuk ikut serta dalam periode kali ini. Yang tadinya Si Teteh tergabung dalam kelas Kupu-Kupu (usia 12-18 bulan), sekarang ia masuk dalam kelas Kepik (usia 18-24 bulan). Wah, tak sabar untuk ikut pertemuan selanjutnya di mana sesi bermain akan dimulai.

Seperti sebelumnya, periode kali ini terdiri dari satu sesi skrining perkembangan dan tujuh sesi bermain. Tidak jauh berbeda dengan sesi skrining pada periode lalu, pertemuan kemarin terdiri dari beberapa bagian. Diantaranya penjelasan tentang garis besar kegiatan seluruh periode, pentingnya skrining pertumbuhan, dan kegiatan skrining itu sendiri. Seseru apa pertemuan pertama kemarin? Silakan disimak.

Kamis, 14 Januari 2016

Pentingnya Bermain Di Halaman Rumah

Seberapa pentingnya bermain di halaman rumah setiap hari untuk kami?


Menurut saya, sangat penting. Lebih tepatnya sudah menjadi kebutuhan keseharian. Mengapa? Karena bermain di halaman rumah merupakan kegiatan yang benar-benar sederhana dan menyenangkan. Namun, di sisi lain rutinitas ini memberikan banyak manfaat untuk Si Teteh dan juga saya, yang setiap hari menemaninya. Disimak yuk kegembiraan kami bermain di halaman rumah.

Rabu, 06 Januari 2016

Pencarian Dokter Kandungan (Bagian I)


Pada kehamilan pertama, saya hanya memeriksakan diri kepada satu dokter dan langsung cocok. Tidak ada yang kurang dari dokter tersebut. Lalu, mengapa saya memutuskan untuk mencari dokter kandungan lain pada kehamilan kedua?


Faktor pertama, karena di kehamilan kedua ini saya sudah berhijab. Sehingga dengan berat hati harus merelakan untuk berpaling dari dokter (laki-laki) handal yang membantu proses persalinan Si Teteh. Ada yang menyampaikan kalau urusan profesionalisme tidak apa-apa untuk ke dokter lawan jenis. Namun, hati ini gundah gulana. Daripada ragu, ya lebih baik cari solusi terbaik.

Yang berikutnya, kami (saya dan suami) ingin mencari rumah sakit yang lebih dekat dengan tempat tinggal kami di Kelapa Gading. Rumah sakit kelahiran Si Teteh di bilangan Kemang itu menurut saya sudah ok sekali. Dari cara/sistem mendaftar saat check-up, pelayanan suster dan pegawai, serta kondisi rumah sakitnya untuk saya lebih dari cukup. Berhubung sekarang sudah ada Si Teteh, tak sangguplah repot-repot ke rumah sakit yang jauh lagi. Yuk, dibaca awal kisah pencarian dokter kandungan untuk calon adiknya Si Teteh.
Happiness Through Sharing And Caring . All rights reserved. BLOG DESIGN BY Labinastudio .