Jeshita's personal journal of motherhood, fun-learning with the kid, homeschooling, muslim personal development, recipes, and other things she loves.

Kamis, 25 Februari 2016

Sesi Kelima Kelas Bayi Bermain 2016: Serunya Mengasah Motorik Halus Dan Kasar


Melatih motorik halus dan kasar merupakan inti dari rangkaian kegiatan sesi lalu, cukup seimbang antara duduk-duduk manis dan bergerak bersama menghabiskan tenaga.


Selain menstimulasi kemampuan motorik halus dan kasar, tentu saja ada beberapa aspek perkembangan lainnya yang dilatih dalam kegiatan-kegiatan yang kami lakukan dalam kelas Sabtu lalu. Diantaranya koordinasi mata dan tangan, melatih konsentrasi, dan stimulasi kemampuan kognitif.

Tema transportasi juga masih menjadi bagian dari beberapa aktivitas yang kami lakukan. Ternyata banyak cara yang dapat dilakukan untuk menarik minat anak dalam memahami alat-alat transportasi. Untuk mengetahui keseluruhan pengalaman menyenangkan kami, silakan dibaca selengkapnya.

Kamis, 18 Februari 2016

Puzzle Dari Kardus

mainan-edukasi-buatan-rumah-puzzle-kardus

Sedang mencari ide untuk mainan edukasi anak usia 17-19 bulan?


DIY puzzle dari kardus ini dapat menjadi jawaban yang tepat. Ide membuat mainan ini saya dapatkan dari buku Slow And Steady Get Me Ready oleh June Oberlander, yang saya gunakan sebagai alat evaluasi perkembangan Si Teteh. Menurut buku tersebut, puzzle ini sesuai untuk anak usia 17 bulan. Namun, saya baru sempat membuatnya ketika Si Teteh berusia 18 bulan. Sampai saat ini ia pun masih suka memainkan puzzle tersebut. Minggu ini Si Teteh baru saja menginjak usia 20 bulan.

Puzzle ini sangat mudah untuk dibuat dan bahan-bahannya pun sangat sederhana. Walaupun mainan ini terlihat mudah untuk dilakukan (baca: bagi orang dewasa), tetapi ternyata untuk anak seusia Si Teteh puzzle ini memiliki tantangannya tersendiri. Mainan edukasi ini juga memiliki beberapa manfaat untuk perkembangan anak usia dini. Penasaran dengan cara membuat dan manfaat-manfaatnya? Dibaca saja, yuk.

Kamis, 11 Februari 2016

Sesi Keempat Kelas Bayi Bermain 2016: Stimulasi Persepsi Visual dan Indra Vestibular


Kelas kemarin dipenuhi dengan messy play dan permainan sensori vestibular. Kira-kira kegiatannya seperti apa ya?


Dalam Kelas Bayi Bermain Sabtu lalu, Tim Rumah Dandelion telah mempersiapkan beberapa aktivitas menarik untuk kami. Ternyata permainan-permainannya tidak kalah seru dengan rangkaian kegiatan dari sesi ketiga minggu lalunya. Tujuan utama dari aktivitas yang dihadirkan diantaranya untuk merangsang persepsi visual, kemampuan motorik halus, dan stimulasi indra vestibular.

Dari manfaat tersebut, kegiatan utama kelas dibagi menjadi tiga. Aktivitas pertama dan kedua dilakukan dengan tenang sambil duduk. Sedangkan permainan utama terakhir diliputi dengan banyak kegiatan fisik. Foto di atas merupakan hasil dari messy play dalam kegiatan pertama. Menarik ya? Ayo dibaca saja untuk mengetahui keseluruhan aktivitas yang kami lakukan Sabtu kemarin.

Minggu, 07 Februari 2016

Buku Kegemaran Baru: Suara Apa Itu?


Buku ini tidak hanya unik dan menggemaskan, melainkan memiliki berbagai manfaat bagi pembaca ciliknya.


Buku 'Suara Apa Itu?' merupakan buku yang diterbitkan oleh Rabbit Hole. Buku-buku yang dikeluarkan oleh Rabbit Hole adalah buku-buku dongeng anak yang dilengkapi dengan ilustrasi yang menggemaskan. Tidak hanya ilustrasi yang menghibur, isi cerita yang disajikan pun disesuaikan dengan kegemaran anak atau tema yang menarik.

Devi Raissa, seorang psikolog lulusan Universitas Indonesia, adalah mastermind dari penerbit buku tersebut. Sehingga dapat dibayangkan isi dari bukunya, Inshaa Allah, baik dan bermanfaat bagi anak.

Terinspirasi dari salah satu kegiatan bersama Rumah Dandelion, tujuan saya menyediakan buku 'Suara Apa Itu?' untuk Si Teteh yaitu untuk memperkenalkan alat-alat transportasi. Selama ini tema transportasi belum pernah menjadi fokus utama kami.

Sejak kedatangan bukunya di hari Senin lalu, 'Suara Apa Itu?' telah menjadi buku favorit Si Teteh saat ini. Ingin tahu lebih jauh tentang bukunya? Ayo, dibaca saja.

Kamis, 04 Februari 2016

Sesi Ketiga Kelas Bayi Bermain 2016: Belajar Mengantri, Mengenal Bentuk, Dan Berkreasi Bebas

rumah-dandelion-konsep-mengantri-shape-open-ended-play

Rangkaian kegiatan yang kami alami Sabtu kemarin sungguh padat dan menyenangkan. 


Alhamdulillah, kami dapat tiba tepat waktu dalam Kelas Bayi Bermain kemarin. Sehingga kami benar-benar dapat menikmati semua permainan yang dihadirkan Tim Rumah Dandelion. Beberapa manfaat dari kegiatan-kegiatan utamanya yaitu melatih anak untuk mengantri, mengenalkan dan mencocokkan bentuk, serta memberikan kesempatan kepada anak untuk berkreasi secara bebas (open-ended play).

Pada sesi di tahun 2015 lalu kami sudah pernah membiarkan anak bermain bebas dengan slime, balok-balok, dan beberapa alat bermain lainnya. Namun, kali ini open-ended play yang dihadirkan menggunakan water beads. Wah, sungguh menyenangkan bagi anak-anak. Selain itu, di kelas kemarin anak-anak mulai dikenalkan dengan konsep mengantri dan mencocokkan bentuk. Ternyata mengasyikkan sekali kagiatan-kegiatannya. Mari dibaca selengkapnya keceriaan kami Sabtu kemarin.
Happiness Through Sharing And Caring . All rights reserved. BLOG DESIGN BY Labinastudio .